Kodim Depok Amankan Kedatangan Presiden Jerman Christian Wulff Ke UI

0 komentar

Kodim 0508/Depok siap mengamankan kedatangan Presiden Jerman Christian Wulff di Universitas Indonesia,   Kamis, 1 Desember 2011. Rencananya Presiden Jerman Christian Wulff akan memberikan kuliah umum di Auditorium Terapung, Perpustakaan UI, yang akan dihadiri Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Muhammad Nuh dan Rektor UI,  Gumilar Rusliwa Somantri serta sivitas akademika UI.
Dandim 0508/Depok,  Letnan Kolonel Inf Mohamad Sujono akan memimpin langsung pengamanan Presiden Jerman Christian Wulff mulai dari Fly Over UI hingga ke Perpustakaan UI.” Kita siapkan 110 personil TNI dari Kodim untuk mengamankan kedatangan Presiden Jerman di UI,”ujar Muhamad Sudjono didampingi Pasiops Kapten Inf M Sulemi di Makodim Depok, Rabu (30/11).
Menurut Dandim, pengamanan  anggota Kodim berada di ring 3, mulai dari fly over UI hingga ke obyek tujuan di Perpustakaan UI. Sedangkan pengamanan di ring I dan II dilakukan Paspampres. Selain itu, lanjut Sudjono,  tugas pengamanan juga mendapat bantuan dari Kodam Jaya (BKO) sebanyak 200 personil  yang dipersenjatai lengkap. Pasukan intel gabungan dari Kodam/Korem/Kodim sebanyak 30 personil,  penjinak bahan peledak (Jihandak) sebanyak 10 personil, Polisi Militer (POM) 10 personil ,  sniper dari Paspampres, serta petugas kepolisian dari Polresta Depok.”Lokasi akan disterilkan lima jam sebelum kedatangan Presiden Jerman, Pasukan Jihandak akan menyisir seluruh lokasi setelah dinyatakan aman kemudian diserahkan kepada Paspampres.”ujar Dandim.
Dandim menegaskan, dalam tugas pengamanan tersebut, pihaknya tidak akan  melakukan penutupan jalan di wilayah UI, aktifitas perkuliahan akan berjalan seperti biasa.”Personil ditempatkan di lokasi pengamanan mulai pukul 11.30 hingga selesai.”katanya.  (wandy)
Share this article :
 
Support : Creating Website | Deddy Djumhana | Suwandi Sikun
Copyright © 2011. Derap TNI & Polri - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Deddy Djumhana
Proudly powered by Denard Pro Templet